Bendungan Parisdo atau Walahar adalah bendungan yang dibuat oleh Belanda  pada Tahun 1925 atau pada masa penjajahan, dengan tujuan untuk menahan  banjir di wilayah Utara Kabupaten Karawang dan mengairi persawahan  Wilayah Karawang dan Wilayah Subang.
 
Saat ini Bendungan masih berdiri dengan kokoh, udara di lingkungan  bendungan Walahar sangat sejuk, karena hempasan air dari bendungan  terbawa oleh angin yang tertiup sepoi – sepoi, sehingga bendungan ini  dijadikan tempat Wisata oleh Remaja ataupun Remako yang sedang kasmaran.
Disekitar bendungan ini berdiri Warung – warung sederhana dengan Menu  Utamanya adalah Ikan Jambal dan Pepes Ikan Kecil – kecil seperti impun,  adapula yang digoreng kering rasanya renyah dan ngerekes, makan di  warung disini tidak akan menguras kantong Anda, karena harganya cukup  murah namun kesannya tidak akan terlupakan. Lokasi Bendungan Walahar  terletak di  Desa Walahar, Kecamatan Klari 10 km dari Ibu Kota Kabupaten  Karawang.
Artikel keren lainnya:
 
Belum ada tanggapan untuk "wisata bendungan parsido karawang"
Posting Komentar