salah satu tempat wisata di yogyakarta/
jogja obyek wisata candi sambisari . history
Candi Sambisari ditemukan secara kebetulan ketika seorang petani yang sedang menggarap tanah milik Karyoinangun, tiba- tiba cangkulnya membentur pada batu berukir, yang ternyata merupakan batu reruntuhan candi. Penemuan ini terjadi pada bulan Juni 1966, dan segera berita penemuan tersebut sampai ke kantor Cabang Lembaga Purbakala dan Peninggalan Nasional di Prambanan (sekarang Suaka Peninggalan Sejarah Purbakala). Peninjauan dan penelitian lebih lanjut di tempat tersebut diperoleh kepastian bahwa temuan tersebut merupakan sebuah situs candi dan dinyatakan sebagai daerah suaka budaya. Posisi candi yang berada 6,5 meter dari permukaan tanah sekitar itu, diperkirakan terjadi karena tertimbun letusan gunung Merapi.
Candi Sambisari merupakan candi Hindu beraliran Syiwaistis dari abad ke-X dari keluarga Syailendra ini berada di wilayah kabupaten Sleman propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Saat penggalian kompleks candi Sambisari juga ditemukan benda-benda bersejarah lainnya, misalnya perhiasan, tembikar, prasasti
lempengan emas. Dari penemuan tersebut
didapat
perkiraan
bahwa
candi
Sambisari dibangun
tahun
812-838
M
saat
pemerintahan Raja
Rakai Garung dari Kerajaan Mataram Hindu (Mataram Kuno). Kondisi obyek wisata candi Sambisari sangat terawat dan bersih dan banyak wisatawan lokal, domestik maupun mancanegara banyak berdatangan mengunjunginya dan menjadi satu paket kunjungan wisata budaya dengan
kompleks candi lain di sekitarnya khususnya candi Prambanan yang sudah lebih terkenal.
Untuk menuju kesana, rute termudah adalah melalui jalan
Solo. Jika kita
berangkat dari kota jogja menuju Solo melewati jalan Solo, kita akan menjumpai Akademi Angkatan Udara Yogyakarta berada di sisi kanan (selatan) jalan. Beberapa meter setelahnya, kita akan menjumpai sebuah pertigaan. Di pertigaan tersebut berbelok saja ke arah kiri dan ikuti saja jalan lurus tersebut selama 5 menit untuk sampai ke Candi Sambisari.
Tempat wisata yogyakartatempat wisata bandungtempat wisata surabaya
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "obyek wisata candi sambisari yogyakarta"
Posting Komentar